Tidak banyak memang menemukan menu satu ini, oyster biasanya hanya anda temukan di hotel–hotel berbintang atau di sajikan dalam moment–moment tertentu. Bagi anda yang menyukai menu–menu oyster, bersiaplah untuk menikmati kedahsyatan lezatnya beragam menu oyster.
Telah hadir, Oyster. Ya, begitu nama restaurant ini. Dan sesuai namanya Oyster hadir menyajikan berbagai menu Oyster segar. Meski tujuannya tidak hanya memanjakan pecinta oyster. Secara khusus, restaurant Oyster hadir dengan misi untuk lebih banyak memperkenalkan menu Oyster pada publik Jakarta.
Menyajikan 70% menu Oyster, menu lainnya juga disuguhkan sebagai alternatif bagi para food lovers. Dengan bahan oyster import dari negeri–negeri terbaik penghasilnya.
Seorang koki ternama, Wiliam Wongso, siap dengan racikan spesialnya, membuat menu oyster begitu sangat istimewa. Sebut saja, ragam menu fresh oyster yaitu oyster segar yang diracik ala menu Mexican (Oyster salsa), atau ala Jepang pada oyster dabu-dabu dan ala Perancis (oyster crème Fraiche).
Menu Oyster Au Gratin salah satu yang recommended, dengan creamy keju parmesan yang meleleh pada bagian atas oyster begitu lembut dan gurih menyempurnakan rasa.
Tempat ini juga menyediakan menu pasta dengan oyster dan menu oyster spesial lainnya seperti nasi goreng oyster, oyster omellete juga bubur oyster.
Dengan dekor sentuhan modern klasik, restaurant ini dilengkapi satu ruang VIP, Oyster menawarkan suasana nyaman dan tenang yang siap memperkaya pilihan restaurant di Jakarta dengan menu-menu oyster super lezatnya. Jadi jangan menunggu terlalu lama, segera kunjungi tempatnya;
Oyster
Plaza Senayan, P5.
Phone: (021) 5725338
Thursday, February 5, 2009
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment